Berita terkini
Jadwal
Belum ada jadwal
Tentang kami
Komunitas UMKM Naik Kelas, merupakan wadah organisasi yang dibentuk dari rasa kebersamaan sebagai dampak Pandemi Covid 19, dimana pelaku UMKM sangat merasakan dampak penurunan usaha yang sangat signifikan.
Motor pendiri Raden Tedy, awalnya sharing sederhana dengan Achmad Marendes, yang menjadi cikal bakal pembentukan Komunitas UMKM Naik Kelas. Dari sharing sederhana pada Mei 2020, dibuatlah beberapa WA Group, yang anggotanya pelaku UMKM se Indonesia.
Antusias pelaku UMKM dalam suatu wadah akhirnya diwaujudkan, setetlah beberapa kali melakukan pertemuan, dan akhirnya para dewan pendiri Komunitas UMKM Naik Kelas, melakukan rapat pembentukan di Kantor Sekretariat Komunitas UMKM Naik Kelas, Jl Hos Cokroaminoto No 122, Menteng, Jakarta Pusat.
Adapun peserta rapat yang sekaligus dewan pendiri yaitu :
- Eddy Ganefo
- Raden Tedy
- Nur Kholis
- Acmad Marendes
- Ali Abdurohman
- Junaidi Hisom
- Yockie Hutagalung
- Harli Muin
Visi & Misi
Visi
Menjadi wadah transformasi pembinaan, pengembangan dan pendampingan UMKM Indonesia yang terpercaya serta Profesional
Misi
- Mengembangkan Kompetensi yang berjiwa social para pengurus menjadi profesioanl, beretika dan kekeluargaan
- Memberikan pelatihan berbagai kompetensi kepada pelaku UMKM Indonesia secara berkala, agar naik kelas
- Membantu promosi produk UMKM Indonesia agar berkembang baik didalamnegeri maupun pasar ekspor.
- Membina hubungan baik dengan Pemerintah, Kadin Indonesia dan para pihak terkait lainnya, agar program kerja dapat berjalan dengan baik
- Menumbuhkan iklim Kerjasama saling bantu saling menguatkan
Struktur Organisasi
Ketua Dewan Pertimbangan | : | Eddy Ganefo |
Ketua Dewan Pembina | : | Yockie Hutagalung |
Ketua Umum | : | R. M. Tedy Aliudin, S.Si., MM |
Sekretaris Jendral | : | Nur Kholis, SH., MA |
Bendahara Umum | : | Achmad Marendes |
Wakil Ketua Bidang Pelatihan & Pengembangan | : | Kamaruttaman |
Wakil Ketua Bidang Hubungan Lembaga | : | H. Athif Syuaib Ramly |
Wakil Ketua Bidang Ketenagakerjaan | : | Ir. M. R. Libyanto, SM., SA., MBA |
Wakil Ketua Bidang Permodalan | : | Drs. Junaidi Hisom, MM |
Wakil Ketua Bidang Perdagangan | : | Dra. Yus Oktavia |
Wakil Ketua Bidang Hukum & Organisasi | : | Harli Muin, SH., MT., MA |
Wakil Ketua Bidang Kemitraan | : | Merry |
Wakil Ketua Bidang Koperasi | : | Beatrix Nidya Pontolaeng |
Staf Sekretaris Jenderal | : | Devi Irwan, ST |