UNK72 - Pemerintah mentargetkan akan ada 10 juta pelaku UMKM memiliki NIB sampai akhir tahun 2023, yang saat ini masih terdata sebanyak 3.731.047 UMKM dari 64,2 juta UMKM yang ada. Hal ini juga mempengaruhi pembuatan sertifikasi halal yang berdasarkan data baru ada 749.971 produk yang telah disertifikasi Halal pada 2022. sementara target 2024 sebanyak 10 juta produk disertifikasi Halal.
Komunitas UMKM Naik Kelas, sebagai suatu organisasi yang berdiri berdasarkan Akta Notaris dan SK Menkumham, sejak 10 Oktober 2020, terus berupaya membantu pelaku UMKM dalam memenuhi pembuatan NIB, dimana akan membantu pembuatan NIB, bagi pelaku UMKM yang kesulitan membuatnya, karena berbagai keterbatasan.
"Pelaku UMKM masih banyak yang belum memahami teknologi, dimana pembuatan NIB memalui OSS, masih kurang dimengerti caranya oleh UMK, maka kami bermaksud membantu UMKM dalam pembuatan NIB, tanpa dipungut biaya, agar pelaku UMKM dapat memiliki NIB, yang berdampak pada hal lainnya," ujar Raden Tedy, Ketua Umum Komunitas UMKM Naik Kelas.
Bagi pelaku UMKM yang ingin dibantu oleh Komunitas UMKM Naik Kelas, membuat NIB, silakan mengisi formulir permohonan
https://forms.gle/foTaaSPMcCCPb3nd9
bagi yang belum memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA) Komunitas UMKM Naik Kelas, dapat menghubungi WA 082118824510